Jakarta - Pengasuh Ponpes Tebuireng Jombang KH Sholahuddin Wahid (Gus Sholah) menjelaskan tidak berencana menghadiri Reun Aksi 212 besok hari. Penegasan ini sekaligus menepis kabar dirinya akan mengisi tausiah di Reuni 212.
"Saya tidak pernah dikontak dan saya pun tidak berencana hadir," ujar Gus Sholah dalam keterangan tertulisnya, seperti dilansir dari Antara, Sabtu (1/12/2018).
Kabar kedatangan Gus Sholah di Reuni 212 sebelumnya beredar di media sosial. Ia disebut akan memberi tausiah Bela Tauhid bertemakan 'Tauhid Politik dan Perubahan' selama 10 menit mulai pukul 09.00 WIB.
Adik kandung mendiang Abdurrahman Wahid ini menerangkan, dirinya ada kegiatan lain di hari Minggu (2/12) besok. Sehingga tidak akan hadir dalam Reuni 212.
"Saya sudah ada kegiatan lain, sehingga tidak akan hadir di acara tersebut," ucapnya.
Aksi Reuni 212 akan digelar di Monas esok hari. Sejumlah ulama seperti Ustaz Arifin Ilham dan Aa Gym akan hadir dalam kegiatan tersebut.
(dkp/hri)
No comments:
Post a Comment