Jakarta – Ekonom CSIS, Fajar B Hirawan mengungkapkan bahwa janji kampanye cawapres 02 Sandiaga Uno akan membuat pertumbuhan ekonomi 6,5% dalam waktu 2 tahun, sulit tercapai karena adanya faktor eksternal yang mempengaruhi.
Perlambatan ekonomi global akan masih berlanjut 5 tahun ke depan sebab negara ekonomi besar di dunia seperti AS dan Cina secara bertahap terus mengoreksi pertumbuhan ekonominya.
“Karena ekonomi besar di dunia, seperti Amerika Serikat (AS) dan China, secara bertahap terus mengoreksi pertumbuhan ekonominya,” ujar Fajar, Jumat (12/4).
Dia mengungkapkan, contohnya AS yang sudah menurunkan pertumbuhan ekonominya hingga di bawah level 3% pada 2018-2019. Kemudian China yang juga telah menurunkan target pertumbuhan ekonominya hingga 6-6,5% pada 2019.
“Hal itu secara otomatis mengurangi lalu lintas perdagangan dunia, sebagai mitra dagang utama Indonesia, secara otomatis koreksi pertumbuhan ekonomi di kedua negara tersebut akan mengurangi kinerja ekspor Indonesia,” ungkap Fajar.
Faktor lain adalah harga minyak dunia yang cenderung meningkat, sementara harga komoditas belum menunjukkan peningkatan. Kemudian, normalisasi kebijakan moneter atau penyesuaian bunga bank sentral AS juga berdampak pada kinerja pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Senada dengan Fajar, ekonom INDEF Bhima Yudhistira Adhinegara mengatakan bahwa target Sandiaga Uno 6,5% itu mimpi di siang bolong, bahkan untuk 5 tahun ke depan kelihatannya sulit.
Sandiaga Uno sepertinya tidak terlalu paham terkait kondisi ekonomi nasional dan global yang saat ini tengah bergejolak. Di tengah-tengah tekanan tersebut, Indonesia masih terus mampu untuk menjaga pertumbuhan ekonomi di arah yang positif.
Janji pertumbuhan ekonomi 6,5% dalam dua tahun yang disampaikan Sandiaga hanya janji manis yang tidak bisa direalisasikan dan tanpa tolak ukur yang jelas. Rakyat hanya akan dibohongi oleh janji palsu Sandiaga seperti saat menjabat Wagub DKI Jakarta. Sandiaga janji besar.
No comments:
Post a Comment